PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF BERBASIS PENDIDIKAN KARAKTER

Buchory MS, Laela Sagita, Marti Widya Sari

Sari


Tujuan penelitian ini ada dua yaitu tujuan jangka pendek dan tujuan jangka panjang. Tujuan jangka pendek penelitian ini adalah untuk mengembangkan media pembelajaran interaktif untuk menanamkan pendidikan karakter bagi siswa. Tujuan jangka panjang penelitian ini adalah agar media ini dapat dimanfaatkan untuk pendidikan karakter pada pembelajaran aritmetika sosial untuk memberi variasi media pembelajaran dan memudahkan pemahaman siswa serta mampu meningkatkan prestasi belajar. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian pengembangan. Pengumpulan data pada penelitian ini antara lain adalah observasi, angket, dan wawancara. Metode analisa data yang dilakukan pada penelitian ini adalah analisis kuantitatif. Hasil penelitian ini diharapkan mempunyai manfaat bagi dunia pendidikan baik manfaat teoritis maupun manfaat praktis. Manfaat teoritis yang diharapkan yaitu untuk penelitian ini diharapkan dapat memperkaya kajian teoritis tentang peningkatan prestasi belajar siswa dengan menunjukkan bukti empiris tentang keterkaitan antara prestasi belajar siswa dengan media pembelajaran berupa visualisasi pendidikan karakter, dapat memberikan sumbangan teoritis tentang pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) khususnya dalam bentuk penanaman nilai-nilai pendidikan karakter melalui pembelajaran aritmetika sosial.

Kata Kunci: media pembelajaran interaktif, pendidikan karakter, Sekolah Dasar


Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Abidin, dkk. 2014. Pengembangan Media Pembelajaran Matematika Interaktif Berorienatsi Android untuk Menumbuhkan Motivasi Belajar Anak Disleksia pada Materi Eksponensial di Kota Jambi. Edumatica Volume 04 Nomer 02. ISSN 2088-2157.

Arsyad Umar ,dkk. 2006. Pendidikan Kewarganegaraan untuk SD kelas IV. Jakarta: Erlangga. Hadi, Sutrisno. 2001.Model Research, Jilid I, Yogyakarta: ANDI.

Kaelan dan Achmad Zubaidi. 2010 Pendidikan Kewarganegaraan Untuk Perguruan Tinggi. Yogyakarta: Paradigma.

Kaelan, M.S. 2010. Pendidikan Kewarganegaraan. Yogyakarta: Paradigma, 2010.

Kaelan. (2013) Negara Kebangsaan Pancasila: Kultural, Historis, Filosofis, Yuridis, dan Aktualisasinya. Yogyakarta: Paradigma.

Rahmawati, Y.N. 2014. Pengembangan Media Pembelajaran Matematika Interaktif Berorienatsi Pendidikan Karakter dengan Software Adobe Flash CS3 pada Pokok Bahasan Teorema Phytagoras. Prodi Pendidikan Matematika, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta.

Sijabat, E.Y. 2016. Pendidikan Karakter pada Proses Pembelajaran Matematika di Kelas VII SMP Stella Duce 2 Yogyakarta. Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Keguruan

dan Ilmu Pendidikan, Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.

Sutarjo Adisusilo, J.R, 2013. Pembelajaran NilaiKarakter. Jakarta: Rajawali Pers

Sutoyo. 2011. Pendidikan kewarganegaraan untuk perguruan tinggi. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Thomas Lickona. 2013. Educating for Character:How Our Schools Can Teach Respect and Responsibility. Jakarta: Bumi Aksara.


Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.